Terkiniku.com, Nasional – Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemendiktisaintek) menyampaikan duka mendalam atas wafatnya mahasiswa Universitas Udayana (Unud), Timothy Anugerah Saputera.
Sekretaris Jenderal Kemendiktisaintek, Togar Mangihut Simatupang menuturkan, pihaknya mempercayakan langkah tindak lanjut pada pihak kampus, termasuk proses penanganan agar dilakukan dengan baik.
“Bilamana ada hal-hal yang perlu ditindaklanjuti akan dilakukan dengan cermat dan seksama oleh pihak kampus.”
Ia juga menambahkan, Kemendiktisaintek menerima informasi awal dari kampus. Pihaknya meminta agar semua pihak menghormati proses terkait kasus tersebut untuk menciptakan ruang aman serta empati.
“Kami juga sudah mendapatkan informasi yang transparan dari pihak kampus.”
Sementara itu, Ketua Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, mendesak agar kasus perundungan kampus Timothy menjadi kasus terakhir.
“Kita harus memastikan bahwa setiap mahasiswa merasa aman dan dihargai.”
lebih lanjut, Hetifah mendesak pihak kampus sesegera mungkin melakukan investigasi menyeluruh secara transparan serta berkeadilan terhadap seluruh pihak yang terlibat. (mlt)
Berita ini dilansir dari tirto.id



 
                                    