Home Nasional Berbenah, Polri Akui Kinerja Masih Buruk

Berbenah, Polri Akui Kinerja Masih Buruk

0
ilustrasi polisi. sumber: freepik

Terkiniku.com, Nasional – Pihak Kepolisian RI (Polri) mengakui adanya sejumlah permasalahan di dalam internal instansinya. Hal ini diungkapkan oleh Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri), Komjen Dedi Prasetyo, dalam rapat dengar pendapat (RDP) bersama Komisi III DPR RI pada Selasa (18/11/2025).

Pertama, Dedi menyebut masyarakat lebih memilih melaporkan aduannya pada Pemadam Kebakaran (Damkar) daripada ke kepolisian.

Ia juga mengatakan hal ini dikarenakan tanggapan mereka di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) yang tak sesuai harapan. Dia mengungkap waktu tanggap instansi polisi masih jauh dari standar internasional.

“Di bidang SPKT dalam laporan masyarakat lambatnya quick response time. Quick response time standar PBB itu di bawah 10 menit, kami masih di atas 10 menit, ini juga harus kami perbaiki.”

Selain itu, ia menyebut dirinya memaklumi apabila masyarakat lebih suka melaporkan masalahnya kepada Damkar. Kepolisian memprioritaskan pembenahan sistem pelaporan kepolisian, terutama layanan optimalisasi layanan aduan; 110.

“Kemudian optimalisasi pelayanan publik berbasis digital adalah 110, saat ini masyarakat lebih mudah melaporkan segala sesuatu ke Damkar, karena damkar quick response-nya cepat.” (mlt)

Berita ini dilansir dari tirto.id

Exit mobile version