Kamis, Januari 15, 2026
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Sebanyak 178 Orang Tertahan di Ranu Kumbolo Gunung Semeru

Terkiniku.com, Nasional – Gunung Semeru resmi naik ke Level IV (Awas). Rabu (19/11/2025) malam, terdata sebanyak 178 orang berada di kawasan Ranu Kumbolo, termasuk pendaki, petugas, porter, tim penyelamat, dan rombongan Kementerian Pariwisata.

Kepala Bagian Tata Usaha Balai Besar Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (BB TNBTS), Septi Eka Wardhani memastikan, semua pihak yang berada di Ranu Kumbolo tetap aman.

“Jumlah orang yang berada di Ranu Kumbolo sebanyak 178, terdiri dari 137 pendaki, 1 petugas, 2 saver, 7 PPGST, 15 porter, dan 6 orang dari Kementerian Pariwisata.”

Tim TNBTS memastikan seluruh pendaki tetap bertahan di Ranu Kumbolo sambil siap siaga jika situasi mengharuskan turun. Untuk alasan keselamatan, evakuasi malam tidak direkomendasikan karena kondisi jalur yang gelap, licin, dan rawan longsor.

Meski berada di area rawan, tim penyelamat dan petugas terlatih terus memantau kondisi secara real-time. Mereka memastikan setiap pendaki memperoleh arahan, pengawasan, dan dukungan logistik yang memadai.

Pendaki juga dihimbau tetap tenang, mematuhi instruksi petugas, dan menjaga jarak aman satu sama lain untuk mengurangi risiko. (mlt)

Berita ini dilansir dari tirto.id

ARTIKEL TERKAIT

MEDIA SOSIAL

1,559FansSuka
1,377PengikutMengikuti
1,159PelangganBerlangganan
- Advertisment -spot_img

berita terkini

Komentar