Kamis, Januari 15, 2026
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Void Tambang Diperburuk Banjir, Novan Kritik Pemkot Samarinda

TERKINIKU.COM, Samarinda – Pemerintah Kota Samarinda dan perusahaan tambang batu bara yang beroperasi di wilayah tersebut perlu meningkatkan penanganan banjir dan reklamasi tambang untuk mengurangi dampak buruk bagi lingkungan dan masyarakat.

Mohammad Novan Syahronny Pasie, Sekretaris Komisi III DPRD Samarinda, memberikan kritik terhadap penanganan banjir yang masih jauh dari memadai, meskipun beberapa langkah sudah diambil.

Novan menyoroti bahwa salah satu masalah utama adalah reklamasi tambang yang sering tidak dilaksanakan dengan baik. Banyak lubang bekas tambang yang tetap terbuka selama bertahun-tahun, menciptakan void-void yang memperburuk situasi banjir.

“Banyak lubang tambang yang belum ditutup kembali setelah digali. Ini masalah besar yang harus segera ditangani,” ungkapnya.

Novan juga mengkritik pemerintah kota karena belum cukup tegas dalam mengawasi dan menegakkan peraturan terkait reklamasi tambang.

Ia mendesak agar tindakan lebih konkret dan sistematis diambil untuk memastikan bahwa perusahaan tambang tidak hanya mengejar keuntungan tanpa mempedulikan dampak lingkungan.

“Pemerintah kota perlu lebih tegas dalam mengawasi dan menegakkan peraturan. Perusahaan tambang harus bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitarnya,” tegasnya.

Selain itu, Novan menekankan pentingnya perusahaan tambang untuk lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitar.

Ia mengusulkan agar Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) RI melakukan penilaian lebih kritis terhadap keseimbangan antara keuntungan investasi dan dampak lingkungan dari aktivitas pertambangan.

“Keuntungan investasi tidak boleh mengorbankan lingkungan dan keselamatan warga. Harus ada keseimbangan yang adil,” lanjutnya.

Novan berharap agar pemerintah kota dapat bekerja sama dengan perusahaan tambang untuk mengimplementasikan solusi jangka panjang yang efektif dalam penanganan banjir dan reklamasi tambang.

“Kita mendorong masalah banjir di Samarinda dapat diatasi secara komprehensif, dan lingkungan sekitar tambang dapat terjaga dengan baik,” pungkasnya. (Ehd)

ARTIKEL TERKAIT

MEDIA SOSIAL

1,559FansSuka
1,377PengikutMengikuti
1,159PelangganBerlangganan
- Advertisment -spot_img

berita terkini

Komentar