TERKINIKU.COM, SAMARINDA – Modernisasi perpustakaan sangat dibutuhkan di era yang terus berkembang saat ini. Dimana digitalisasi koleksi perpustakaan dapat membantu dalam konservasi bahan-bahan langka dan berharga serta membuatnya lebih mudah diakses oleh orang banyak.
Hal ini menjadi perhatian Deni Hakim Anwar, Sekretaris Komisi IV DPRD Samarinda, yang menekankan bahwa perpustakaan harus diperbarui untuk tetap relevan dan efektif dalam mendukung literasi masyarakat di era digital.
“Perpustakaan memiliki peran penting yang tidak dapat digantikan,” ujarnya.
Terutama dalam menyediakan akses ke berbagai bacaan dan informasi yang mungkin tidak selalu tersedia secara online.
“Perpustakaan masih menjadi pusat pengetahuan yang vital, terutama dalam menyediakan literatur dan informasi yang tidak selalu bisa ditemukan di dunia maya,” terangnya.
Ia menambahkan bahwa agar perpustakaan bisa menarik minat masyarakat, terutama generasi muda seperti pelajar, mahasiswa, dan kaum milenial, harus ada upaya untuk terus beradaptasi dengan perkembangan zaman.
Modernisasi ini mencakup berbagai aspek, mulai dari koleksi buku yang harus selalu diperbarui dan lengkap, hingga fasilitas lainnya seperti akses internet yang cepat dan ruang baca yang nyaman serta kondusif.
Perpustakaan harus menjadi tempat yang nyaman dan menarik untuk semua lapisan masyarakat.
“Koleksi buku yang terkini, fasilitas internet yang memadai, dan ruang baca yang nyaman adalah beberapa hal yang perlu diperhatikan,” tegas Deni.
Selain itu, Deni Hakim juga menggarisbawahi pentingnya dukungan dari Pemerintah Kota Samarinda dalam hal anggaran untuk modernisasi perpustakaan.
Menurutnya, jika APBD Kota Samarinda tidak cukup untuk menutupi biaya tersebut, maka bisa dicari alternatif pendanaan lain, seperti melalui dana CSR (Corporate Social Responsibility) dari perusahaan-perusahaan yang beroperasi di kota ini.
“Jika dana dari APBD terbatas, kita bisa mengajukan bantuan dari dana CSR perusahaan. Banyak perusahaan yang bersedia membantu,” tandasnya. (Ehd)
